Viral Sampah Indonesia Kotori Pantai Thailand, Sudah Menyebabkan Kematian!
SEBUAH kisah memilukan dibagikan oleh netizen bernama Ivana Kurniawati. Dalam postingan instagram terbarunya, wanita asal Indonesia yang kini tengah menetap di Thailand itu mengunggah serangkaian foto yang berhasil memancing perdebatan di kalangan netizen.
Pada unggahan tersebut, Ivana membagikan beberapa foto sampah plastik yang ternyata merupakan produk asli Indonesia. Sampah-sampah plastik yang dibuang di perairan Indonesia itu diduga telah sampai di Negeri Gajah Putih.
Ya, foto yang dibagikan Ivana diambil di pinggir pantai Nai Yang, Phuket, Thailand, Minggu 11 Agustus 2019. Untuk menjelaskan duduk masalah, Ivana melengkapi foto itu dengan sebuah tulisan singkat yang ia beri judul 'Sampah Kita Nyasar Di Negeri Orang'. Tulisan ini membeberkan secara gamblang persoalan sampah-sampah plastik tersebut.
Kejadiannya bermula ketika warga Phuket tengah membersihkan sampah-sampah plastik di pantai Nai Yang. Kegiatan tersebut dilakukan secara sukarela sebagai antisipasi musim hujan yang telah membawa sampah-sampah plastik di sejumlah pantai.
Tapi tidak disangka, Ivana menemukan pemandangan yang sangat mengejutkan ketika sedang serius mengikuti kegiatan coastal cleaning itu. Selidik punya selidik, sebagian besar sampah yang berhasil ia identifikasi ternyata berasal dari Indonesia.
"Sebagian besar! Entah sudah berapa tahun sampah itu mengambang di lautan," tegas Ivana.
Hasil pantauan Okezone, sampah-sampah yang ditemukan Ivana berasal dari beberapa produk makanan seperti kemasan sambal cabai hasil produksi PT Mitra Inti Rasa, gelas plastik Ale-Ale, dan kemasan popmie dari Indofood. Bahkan terselip pula sepasang sandal jepit asli Indonesia bermerek Swallow.
Gemas Lihat Respons Kocak PT KAI soal Ucapan Beckham Putra Kedinginan di Kereta, Netizen: Itu Dingin karena Persib Bandung di Puncak Min!
Okezone - Tue, 31 Dec 2024
Jawaban Ketum PSSI saat Dituduh Dirinya Ditekan Sejumlah Pihak untuk Memecat Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia
Okezone - Mon, 06 Jan 2025
Media Malaysia Heboh Patrick Kluivert Segera Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan Shin Tae-yong
Okezone - Mon, 06 Jan 2025
-
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:40 -
Kenalkan 4 Janda Cantik yang Viral Cari Suami Baru
AKU SIAP IMAMU YA DK
...Sat, 08 Dec 2018 17:39 -
Curhatan Wanita Ditipu Peminjam Kartu E Toll Ini Jadi Viral, Ungkap Modus Baru Penipuan di GTO
wah harus hati2 nih kl ada yg pinjam ...Thu, 19 Oct 2017 04:08 -
Gombalan Maut Driver Ojol ini Bikin Customer Nggak Bisa Berkata-Kata, Sa Ae lu Bang!
Dasar driver modussssss hahahaha ...Tue, 10 Oct 2017 03:57